Jumat, 29 Maret 2024 12:29 WIB

Advetorial

Layanan Kesehatan di RSUD AWS Samarinda Tetap Buka Saat Idulfitri, UGD Hingga ICU Tetap Beroperasi

Redaktur: Rahmadani
| 1.046 views

Rumah Sakit Abdul Wahab Sjahranie. (Ist)

Samarinda, Afiliasi.net - Meski tengah libur cuti lebaran Idulfitri, pelayanan kesehatan di RSUD AWS Samarinda tetap berjalan.

Layanan kesehatan yang dibuka pada lebaran berupa pelayanan rawat jalan bagi masyarakat.

dr David Hariadi Masjhoer, Direktur RSUD AWS Samarinda, menyampaikan layanan di ruang unit gawat darurat (UGD), rawat inap, ICU, ICCU, termasuk penanganan Covid-19 tetap dibuka.

"Yang tutup hanya poli rawat jalan, yaitu yang biasa dibuka di ruang masing-masing poli. Tapi, karena cuti lebaran ditutup," kata dr David, Selasa (3/5/2022).

"Hanya saja, bagi pasien yang rutin rawat jalan dipindahkan ke UGD," lanjutnya.

Sementara untuk tenaga medis yang bertugas selama masa lebaran Idulfitri yakni dokter umum.

"Mereka yang biasa mendapat perawatan dokter spesialis sudah menerima resep obat sebelum cuti lebaran," tegasnya.

Pemberlakuan pelayanan dilaksanakan hingga akhir cuti lebaran. 

Sedangkan petugas, perawat serta dokter yang bertugas juga bergantian sesuai jadwal. (Ach/ADV/Diskominfo Kaltim)


TOPIK BERITA TERKAIT: #pemprov-kaltim #rs-aws #idulfitri 

Berita Terkait

IKLAN



Berita Lainnya

Terpopuler