Sabtu, 27 April 2024 09:20 WIB

Lifestyle

Mengintip Sunset yang Ciamik dari Candi Ratu Boko

Redaktur: M. Yusuf
| 2.623 views

Sunset dari Candi Ratu Boko

Afiliasi.net - Yogyakarta memiliki banyak sekali spot yang bisa digunakan untuk melihat matahari terbenam. Salah satunya adalah kawasan bersejarah Candi Ratu Boko.

Yogyakarta memang terkenal dengan candi-candinya. Mulai dari Prambanan, Borobudur (walau sebenarnya terletak di Magelang-Jateng), Candi Sambisari, Candi Kalasan dan juga Candi Ratu Boko. Biasanya, orang-orang berkunjung ke Candi Ratu Boko karena dua hal.

Pertama, karena dia memang mau ke sini, yang kedua dia beli tiket terusan Prambanan-Ratu Boko karena memang letak kedua candi tersebut tidak terlalu jauh. Candi Ratu Boko sendiri bisa dicapai menggunakan kendaraan pribadi atau kendaraan umum.

Ketika masuk, kita tidak langsung disuguhkan bangunan candinya, harus berjalan dulu beberapa puluh meter, kemudian kelihatan bangunan gerbang candi. Di sisi gerbang tersebut, terdapat hamparan rumput hijau yang biasa digunakan wisatawan untuk bersantai sambil menunggu matahari terbenam.

Di Candi Ratu Boko juga terdapat kolam yang konon katanya adalah tempat pemandian. Ada pula gua dan sebuah tempat yang digunakan sebagai ruang tunggu raja pada zaman dulu.

Waktu yang tepat untuk ke candi ini adalah saat-saat menuju matahari terbenam. Candi Ratu Boko sangat terkenal karena panorama matahari terbenamnya. Karena letaknya berada di atas bukit, jadi wisatawan dapat menikmati matahari terbenam dengan latar kota Yogyakarta yang memanjakan mata siapapun yang berkunjung ke sana. Pokoknya, jangan ditanya lagi deh bagusnya. Bikin betah, bikin ingin balik lagi.

Fasilitas yang disediakan di Candi Ratu Boko antara lain adalah parkir kendaraan yang luas, toilet, tempat jual makanan dan minuman bahkan ada spot yang menyediakan mainan tradisional untuk menemani kalian saat menunggu matahari terbenam. Harga tiket masuk pun tidak terlalu mahal, hanya sebesar Rp 40.000.

 

---

Artikel ini merupakan kiriman pembaca detikTravel, Rizna Feramerina dan sudah tayang di d'Travelers Stories dengan judul 'Mengintip Sunset yang Ciamik dari Candi Ratu Boko https://travel.detik.com/domestic-destination/d-5112154/mengintip-sunset-yang-ciamik-dari-candi-ratu-boko


TOPIK BERITA TERKAIT: # 

Berita Terkait

IKLAN