Senin, 29 April 2024 03:22 WIB

Olahraga

Borneo FC Boyong 21 Pemain Jelang Melawan Persebaya, Manajer Sebut Punya Strategi Khusus

Redaktur: Redaksi
| 164 views

SESI LATIHAN - Silverio Junio,Leo Lellis,Felippe Cadenazzi dan Adam alis saat sesi latihan di Stadion Segiri Samarinda.

Samarinda, Afiliasi.net - Borneo FC boyong 21 pemain jelang melawan Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Minggu (4/9/2023) mendatang. 

Manajer Borneo FC Dandri Dauri mengatakan sudah mempersiapkan para pemainnya untuk laga akhir pekan ini. Pihaknya juga menyebut sudah mempersiapkan sebuah strategi khusus untuk melawan tim persebaya.

"Yang jelas dalam persiapan besok lawan Persebaya kita bawa 21 pemain setelah kita menyelesaikan beberapa hal saya melihat sebuah kemajuan yang luar biasa," ucapnya.

Dia juga menjelaskan bahwa 2 pemain belakang andalan Borneo FC sudah bisa bermain dalam laga kontra Persebaya. Tentu ini membuat pertahanan Skuad Pesut Etam kembali solid untuk menghadapi gempuran para pemain Persebaya.


"Apalagi dua pemain kita yang diakumulasi kartu kuning dan kartu merah besok sudah bisa bermain," jelasnya.

Saat ini tim Pesut Etam harus bermain tanpa jelle Goselink. Sebab, pemain asal Belanda itu harus absen karena cedera saat laga melawan Persita Tangerang.

"Untuk yang cedera masih Jelle dan kemungkinan belum bisa bermain nanti," tutupnya. (editor: jon)




TOPIK BERITA TERKAIT: #liga-1 #borneo-fc #persebaya-surabaya 

Berita Terkait

IKLAN