Senin, 20 Mei 2024 09:40 WIB

Advetorial

Badan Kehormatan DPRD Kaltim Bakal Terapkan Jurus Jitu Agar Anggota Dewan Rajin Hadir Rapat

Redaktur: Redaksi
| 166 views

Badan Kehormatan DPRD Kaltim saat kunjunga kerja ke Badan Kehormatan DPRD Jawa Barat, Kamis (30/3/2023) lalu. (Istimewa).

Samarinda, Afiliasi.net – DPRD Kaltim tengah mempelajari jurus jitu agar para anggotanya rajin untuk hadir dalam sejumlah agenda rapat internal maupun rapat paripurna DPRD Kaltim.

Hal tersebut setelah Badan Kehormatan DPRD Kaltim memperdalam tugas pokok dan fungsinya (Tupoksi), usai melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) ke Badan Kehormatan DPRD Jawa Barat, baru-baru ini.

Ketua Badan Kehormatan DPRD Kaltim, Sutomo Jabir, mengatakan bahwa kunjungan pihaknya juga dilakukan dengan berbagi informasi dan kegiatan karena di DPRD Jabar memiliki dinamika yang banyak serta anggota dewan yang lebih banyak dibandingkan DPRD Kaltim.

“Memang kelihatan bahwa disini penegakkan kedisiplinannya lebih bagus, artinya dalam rapat-rapat paripurna pun mereka jarang sekali tidak kuorum. Artinya, anggota DPRD nya sudah sadar dengan tugas dan pentingnya melakukan rapat-rapat maupun paripurna,” ucap Sutomo kepada awak media, Senin (3/4/2023).

Sutomo melanjutkan, sebelumnya pernah terjadi rapat tidak kuorum, kemudian Badan Kehormatan melakukan tindakan dengan melakukan pendekatan ke Pimpinan DPRD. Kemudian Pimpinan DPRD pada saat melaksanakan paripurna yang membutuhkan kuorum, terlebih dahulu mengimbau kepada ketua-ketua fraksi untuk meminta anggotanya agar hadir.

“Supaya pada saat paripurna, tidak lagi kita tunda-tunda karena ketidakhadiran anggota. Kan, sebenarnya ironis kalau kita ada paripurna kemudian tidak kuorum karena tugas utama DPRD itukan membahas tata tertib kemudian menyetujui kesepakatan-kesepakatan dalam paripurna, kalau anggota sendiri tidak kuorum kan apa yang mau disepakati. Jangan sampai itu jadi penghambat kinerja DPRD,” terang Sutomo.

Politisi PKB itu menambahkan, dalam rangka meningkatkan motivasi anggota DPRD Kaltim, maka Badan Kehormatan DPRD Kaltim akan mencoba melakukan BK Award, berkaca pada sistem yang diterapkan DPRD Jabar.

“Salah satu provinsi yang melakukan ya Jawa Barat ini yang melakukan dengan baik. Ini mungkin ketiga kalinya mereka melakukan,” imbuh Sutomo. (ADV/DPRDKALTIM)

Penulis: Redaksi


TOPIK BERITA TERKAIT: #dprd-kaltim #bk-dprd #bk-award #sutomo-jabir 

Berita Terkait

IKLAN



Berita Lainnya

Terpopuler