Selasa, 26 November 2024 04:00 WIB

Daerah

Dinas Perdagangan Samarinda dan PDPAU Bakal Salurkan 100.000 Liter Minyak Goreng ke Tiap RT

Redaktur: Rahmadani
| 947 views

Ilustrasi minyak goreng. (Istimewa).

Samarinda, Afiliasi.net – Sebanyak 100.000 liter minyak goreng curah akan didistribusikan ke setiap RT di Kota Samarinda oleh Dinas Perdagangan (Disdag) Kota Samarinda bekerja sama dengan Perusahaan Daerah Pergudangan dan Aneka Usaha (PDPAU).

Dikonfirmasi awak media, Kepala Disdag Kota Samarinda, Marnabas Patiroy, turut membenarkan informasi tersebut.

"Dalam beberapa waktu dekat ini kami dan juga PDPAU akan kami gelar sampai ke RT, totalnya ada 100.000 liter," ucap Marnabas saat dikonfirmasi, Rabu, 2 Maret 2022.

Marnabas sapannya menjelaskan, bahwa metode yang digunakan dalam pendistribusian itu secara langsung akan terjun ke pihak yang paling dekat dengan masyarakat. Sebab itu, diharapkan nantinya tidak ada lagi warga yang tidak mendapat jatah.

Ia juga mengatakan, dengan adanya kerja sama dengan PDPAU, maka diharapkan mendapatkan hasil yang optimal.

"Masih kami rencanakan dengan PDPAU. Jadi nanti tugas mereka menyalurkan dan tugas kami (Disdag) menyiapkan sistem distribusinya, agar mereka tidak kesulitan," jelas Marnabas.

Selain itu, lanjut Marnabas, kini berbagai persiapan pun turut dilakukan oleh PDPAU, seperti tiga tangki besar hingga alat packing minyak goreng untuk proses pendistribusian yang juga sudah siap.

Oleh sebab itu, Marnabas juga meminta kepada masyarakat agar tidak panik dan lebih teliti dalam membeli bahan baku masakan, karena banyak penjualan minyak goreng telah mengikuti standard harga eceran tertinggi (HET).

Ia juga mengimbau, agar masyarakat tidak ada yang melakukan penimbunan secara banyak mengingat akan datangnya bulan suci Ramadhan dan hari raya Idul Fitri.

"Jadi masyarakat tidak perlu menimbun untuk kepentingan di bulan Ramadhan," pungkasnya. (*)

Penulis : Vicky


TOPIK BERITA TERKAIT: #minyak-goreng #dinas-perdagangan-kota-samarinda #pdpau #kota-samarinda 

Berita Terkait

IKLAN