Kamis, 25 April 2024 10:37 WIB

Daerah

Bangkitkan Semangat Petani di Balikpapan, Rumah Aspirasi Safaruddin Beri Bantuan Alat Pertanian

Redaktur: Fera
| 842 views

Tim Rumah Aspirasi Safaruddin saat memberikan bantuan berupa alat pertanian. (Ist)

Balikpapan, Afiliasi.net – Anggota DPR RI Dapil Kaltim, Safaruddin berikan bantuan berupa alat tani kepada salah seorang petani Warga Kelurahan Graha Indah, Kecamatan Balikpapan Utara, Kota Balikpapan.

Sebelum pandemi Covid-19 melanda, petani yang diketahui bernama Maftukin ini sangat rajin bertani singkong, cabai, dan tanaman lainnya di ladang seluas setengah hektare yang dipinjamkan oleh warga setempat.

Akan tetapi, belakangan ini hasil panen yang ia dapatkan tidak sebanding dengan keringat yang ia keluarkan. Sedangkan beban biaya hidup ia dan anak-anaknya tidak terpenuhi dengan hasil taninya. Bahkan, Maftukin sempat beralih profesi menjadi tukang bubur keliling yang terkadang juga dibantu berjualan oleh istrinya. Tak sesekali Maftukin juga membantu istrinya berdagang dengan mengantarkannya.

Untuk kembali membangkitkan gairahnya, Safaruddin melalui Rumah Aspirasi Safaruddin membantu sejumlah peralatan bercocok tanam. Seperti cangkul, obat pembasmi hama, dan lainnya.

"Ada beras juga yang kami berikan. Sebelumnya kami juga pernah ke rumah beliau saat Jumat Berkah, melihat kondisi beliau maka kami datang kembali berusaha membantu biar semangat bertaninya semakin kuat," ungkap Ridwan, Ketua Tim Rumah Aspirasi Safaruddin.

Ridwan menjelaskan, keluarga Maftukin ingin bertani namun sering kesulitan memasarkan hasil. Kadang terpaksa dijual murah dan hanya dikonsumsi sendiri.

"Nanti kalau beliau panen kami yang akan menampung, kami akan urus pasarnya. Kami yang beli sesuai harga pasaran di petani, jadi beliau tidak pusing lagi cari pembeli," sebut Ridwan.

Harapannya, Maftukin bisa bertani dengan normal. Sebab, keahliannya bercocok tanam bisa menuai hasil yang baik jika terkelola rapi.

"Nanti kita coba dampingi pola-pola tanam yang pas dan bisa menghasilkan lebih baik," jelas Ridwan.

Sementara Safaruddin mengapresiasi semangat Maftukin untuk terus bertani. Menurutnya, pihaknya akan terus berupaya memfasilitasi kesulitan petani dengan stake holders terkait, baik melalui pemerintah kota maupun DPRD kabupaten/kota hingga provinsi.

"Ini adalah salah satu bentuk komitmen menuju kemandirian dan ketahanan pangan. Kita harus dukung petani kita," tegas Ketua DPD PDI Perjuangan Kaltim itu.

Safaruddin menambahkan, pertanian merupakan solusi memperkuat ketahanan pangan di tengah situasi yang belum pasti sebagai dampak dari pandemi. Untuk itulah, upaya para petani untuk meningkatkan hasil pertanian harus terus didukung.

"Jika petani sejahtera, insya Allah hasil pertanian akan meningkat. Untuk itulah semangat petani kita harus terus dijaga. Jangan sampai mereka berhenti bertani hanya karena peralatan atau tidak bisa menjual hasil pertaniannya," tutup Kapolda Kaltim 2015-2018 itu. (*)

Penulis: Vicky


TOPIK BERITA TERKAIT: #safaruddin #ketud-pdi-perjuangan-kaltim #rumah-aspirasi-safaruddin #ridwan 

Berita Terkait

IKLAN