Kamis, 02 Mei 2024 06:59 WIB

Nusantara

Kampanye Terakhir Para Paslon Digelar Hari Ini, Bagaimana Hasil Elektabilitas Menjelas Pemilu?

Redaktur: Redaksi
| 53 views

Ilustrasi Kartu Pencoblosan Pemilu 2024 (CNBC Indonesia)

Afiliasi.net - Tinggal menghitung hari, Pemilu 2024 akan segera dilaksanakan pada 14 Februari 2024 mendatang. Kampanye terakhir telah dilakukan oleh setiap paslon pada hari ini Sabtu (10/2/2024).

Kampanye terakhir ini dilaksanakan oleh paslon Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Jakarta dengan dua lokasi yang berbeda. Sedangkan paslon Ganjar Pranowo-Mahfud MD menggelar kampanye terakhir di Solo-Semarang.

Diketahui dari Tempo.co, paslon nomor urut 1, Anies-Muhaimin menggelar aksi kampanye akbar di Jakarta Internasional Stadium (JIS). Juru bicara tim Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar atau Timnas Amin, Irwan Tarigan, mengklaim jumlah masyarakat yang akan berkumpul di kawasan jakarta Utara itu sebanyak 3 juta orang.

Kemudian paslon nomor urut 2, Prabowo-Gibran menggelar kampanye di Gelora Bung Karno (GBK). Sekretaris Tim Kampanye Nasional atau TKN Prabowo-Gibran, Nusron Wahid, mengklaim lebih dari 500 ribu orang sudah mendaftarkan diri hadir di kampanye akbar itu.

Dan yang terakhir paslon nomor urut 3, Ganjar-Mahfud mengadakan kampanye dari Solo menuju Semarang. Deputi Kanal Media Tim Pemenangan Nasional Ganjar Pranowo-Mahfud Md, Karaniya Dharmasaputra, mengatakan kampanye akbar pada hari terakhir masa kampanye Pilpres 2024, yakni dari Solo ke Semarang, Jawa Tengah, menandai pergantian era kepemimpinan Indonesia. 

Bagaimana dengan survei elektabilitas paslon menjelas Pemilu 2024?

Sebelumnya diketahui melalui pasal 416 ayat (1) Undang-undang (UU) No.7/2017 tentang Pemilihan Umum (Pemilu) mengamanatkan bahwa pemenang kontestasi adalah yang memperoleh suara lebih dari 50%. Sementara itu, Komisi Pemilihan Umum (KPU) menetapkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilu 2024 sebanyak 204,8 juta pemilih. 

Berdasarkan survei Poltracking yang dilakukan pada periode 25 Januari hingga 2 Februari 2024, diketahui bahwa Prabowo-Gibran unggul dengan angka 50,9%, disusul Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin) 25,1% dan ganjar Pranowo-Mahfud MD 18,4%. Adapun 5,6% responden tidak menjawab atau tidak tahu.

Survei ini dilakukan pada 25 Januari-2 Februari 2024 dengan jumlah responden 1.220 di Indonesia. Margin of error (MoE) survei ini adalah +-2,9% dengan tingkat kepercayaan 95%.

Mengutip dari DetikNews, Direktur Eksekutif Poltracking Indonesia, Hanta Yuda AR, memprediksi bahwa Prabowo-Gibran dapat menang dalam satu putaran. Namun, jika berlangsung dua putaran, Anies-Muhaimin lebih berpotensi masuk dibandingkan Ganjar-Mahfud.

"Kesimpulan yang dapat saya sampaikan posisi terakhir pilpres, kalau pilpres berlangsung dalam satu putaran kemungkinan yang akan menang adalah berdasarkan survei ini cukup konklusif yang akan menang paslon nomor 2 Prabowo-Gibran," ujar Hanta.

Sementara itu, survei Lembaga Indikator Politik juga menempatkan Prabowo-Gibran di posisi pertama dengan 51,6%-54%. Direktur Indikator Burhanudin Muhtadi menjelaskan pemilu berpeluang besar hanya dilakukan satu putaran saja.

Namun, hal tersebut akan ditentukan pula oleh pihak yang belum menentukan pilihan.

Editor: Siti Mu'ayyadah 


TOPIK BERITA TERKAIT: #pemilu-2024 #elektabilitas #capres-cawapres 

Berita Terkait

IKLAN