Senin, 25 November 2024 05:00 WIB

Daerah

Kerja Sama dengan Pemkot Samarinda, SMP Negeri 11 Jadi Satu-satunya Binaan PT Trakindo Utama

Redaktur: Rahmadani
| 1.373 views

Wali Kota Samarinda Andi Harun saat foto bersama guru di SMP Negeri 11, Rabu, 7 September 2022. (Jeri Rahmadani/Afiliasi.net)

Samarinda, Afiliasi.net - SMP Negeri 11 Kota Samarinda terpilih menjadi sekolah binaan PT Trakindo Utama. Sekolah yang terletak di Jalan Perjuangan 7, Sempaja Selatan, Samarinda Utara, itu para guru dan siswanya bakal mendapatkan pengembangan kompetensi dan pelatihan soft skill. 

Kerja sama PT Trakindo dan Pemerintah Kota Samarinda ini disepakati lewat penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) oleh Wali Kota Andi Harun dan pihak PT Trakindo Utama melalui Region Manager Northern Kalimantan, Iwan Hari Sulistiono, pada Rabu, 7 September 2022 di SMP Negeri 11. 

Andi Harun menyatakan, Pemkot Samarinda menyambut baik kerja sama ini. Pasalnya, sebut dia, jaringan kemitraan untuk memajukan sektor pendidikan di Kota Tepian melalui pelatihan-pelatihan cukup penting, terlebih di era penuh kemajuan seperti saat ini. 

"Saya mengapresiasi PT Trakindo yang telah peduli terhadap pendidikan di Samarinda," ucap Andi Harun. 

Ia melanjutkan, adanya kerja sama ini merupakan keberuntungan bagi pemerintah. Sebab, SMP 11 menjadi satu-satunya sekolah di Samarinda yang mendapat pelatihan selama 3 tahun berturut-turut. 

"Tentu hal ini sejalan dengan komitmen pemerintah kota Samarinda untuk mempersiapkan diri sebagai kawasan IKN, dan mendukung program Link and Match sekolah dan dunia industri," ucap Andi Harun. 

Sementara itu, Iwan Hari Sulistiono mengungkapkan, kerja sama berupa pengadaan pelatihan soft skill kepada guru, tenaga pendidik, serta siswa-siswi di SMP 11 Samarinda ini merupakan bagian dari program Corporate Social Responbility (CSR) pihaknya. 

"Kerja sama dalam rangka membina sekolah yang berkarakter. Bentuknya, untuk saat ini soft skil, untuk 3 tahun ke depan kami akan berkesinambungan. Jadi untuk proses awal satu tahun ada program sendiri, kedua dan ketiga ada sendiri pula," jelasnya. 

Adapun pemilihan SMP 11 berdasarkan pertimbangan PT Trakindo Utama melalui indikator yang sudah ditetapkan. Sebelumnya, ada 3 SMP yang disurvei yakni SMP 27 dan SMP 13. Namun SMP 11 yang terpilih menjadi sekolah binaan. 

"Jadi ada surveiyor datang dari PT Trakindo Jakarta. Proses penentuan sejak Maret 2022 sampai sekarang dan akhirnya SMP 11 yang terpilih," ucapnya. 

Hari belum dapat memastikan apakah di tahun mendatang ada penambahan sekolah binaan lagi. Namun demikian, seluruh pelatihan dipastikannya tak keluar dari jalur program yang ditetapkan Kemendikbud RI. 

Sebagai informasi pula, SMP Negeri 11 adalah salah satu dari 5 SMP binaan Trakindo dalam rangka menciptakan lapangan pekerjaan. Program pendidikan ini telah ada sejak 1996 yang dimulai di tingkat SMK dan Politeknik. (*)


TOPIK BERITA TERKAIT: #smp-11-samarinda #pt-trakindo-utama #andi-harun #pemkot-samarinda #iwan-hari-sulistiono 

Berita Terkait

IKLAN