Sabtu, 23 November 2024 03:09 WIB

Nusantara

Tiara Andini Minta Jangan Pakai Tren Usai di Video Megawati: Stop Mention Aku

Redaktur: Redaksi
| 325 views

Potret Tiara Andini (Instagram)

Afiliasi.net - Tiara Andini menjadi sorotan usai memohon agar lagunya tidak digunakan untuk lagu latar belakang untuk hal yang berbau politik terutama di masa-masa pasca Pemilu saat ini.

Diketahui bahwa lagu Tiara Andini yang berjudul Usai kerap digunakan untuk netizen sebagai lagu latar belakang dari sebuah unggahan galau. Hal tersebut biasanya dibarengi dengan caption "titi hari ini aku usai titi".

Hal itu telah menjadi tren di kalangan netizen dalam beberapa waktu lalu hingga saat ini. Kekalahan Megawati Soekarnoputri mengusung Ganjar Pranowo dalam Pilpres 2024 ini juga turut netizen gunakan sebagai tren tersebut.

Tak hanya soal Pilpres, bahkan beberapa diantaranya juga menggunakan lagu itu untuk menjodohkan Prabowo Subianto, Titiek Soeharto dan Megawati Soekarnoputri di TikTok.

Sang empu lagu yang mengetahui lagunya digunakan untuk politik memohon agar hak tersebut dihentikan. Dengan emoji menangis, dirinya mencuit permohonan untuk menghentikan penggunaan lagunya untuk perempuan yang diyakini adalah Megawati.

"Weh stop mention aku 'titi hari ini aku usai titi', tapi kontennya Bu..., ah sudahlah," kata Tiara Andini pada Jumat (16/2/2024).

Bukannya simpati dengan unggahan Tiara Andini, netizen justru malah mengerjai san penyanyi. Mereka menganggap hal tersebut hanyalah sebuah candaan belaka dari Tiara Andini.  

"Tiati, rumahmu diketok, disuruh menghadap ke Presiden," kata @ndi*****.

Tiara Andini balik membalas, katanya mau bermain dengan Bobby. Diduga, Bobby tersebut adalah kucing peliharaan milik Prabowo Subianto.

"Mau main sama Bobby," kata Tiara Andini.

Tak hanya satu warganet, yang lainnya juga ikut berkomentar, "Bu Megalodon, njir nggak kuat."

"Istighfar nggak lu," balas Tiara Andini.

"Another level ya Ti kali ini," timpal yang lain.

Editor: Siti Mu'ayyadah 

 

 


TOPIK BERITA TERKAIT: #tiara-andini #tren-usai #megawati #kalah-pemilu 

Berita Terkait

IKLAN