Sangatta, Afiliasi.net - Bupati Kabupaten Kutai Timur (Kutim) Ardiansyah Sulaiman, menyambut positif gelaran Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) yang bakal diadakan di Kutim pada tahun 2025 mendatang.
Hal ini disampaikan Bupati Ardiansyah saat ditemui awak media usai pembukaan kegiatan Training Of Trainer (TOT), dengan tema "Meningkatkan Kualitas Peserta MTQ Melalui Peningkatan Kompetensi Pelatih", di Q Hotel, Sangatta Utara, pada Senin (13/11/2023).
"Berdasarkan keputusan LPTQ kepada MTQ kemarin di Balikpapan, Kutai Timur ditunjuk sebagai tuan rumah pada tahun 2024, tapi pemerintah provinsi mengambil kebijakan dan dialihkan ke tahun 2025," ucapnya.
Orang nomor satu di Kutim itu meminta agar kesempatan ini dimanfaatkan sebaik-baiknya dengan mengundang narasumber nasional yang berpengalaman dalam melatih pelatih di berbagai daerah.
"Ini kesempatan bagus untuk mengundang narasumber nasional yang sudah banyak melatih pelatih-pelatih di daerah, karena sekarang yang masih mendominasi itu Samarinda dan Berau. Makanya kita undang beliau datang ke sini," bebernya.
Lebih lanjut, Ardiansyah Sulaiman mengungkapkan sebagai tuan rumah, konsepnya akan memaksimalkannya apa saja yang telah didapatkan dari pelatihan-pelatihan nasional sebelumnya.
"Kita berharap para peserta nantinya menampilkan yang maksimal, agar kita bisa mendapatkan juara minimal masuk 4 atau 3 besar. Tapi syukur Alhamdulillah kalau bisa masuk 1 besar," harapnya.(Adv).
Editor: Rafika
TOPIK BERITA TERKAIT:
#pemkab-kutim #kutim-tuan-rumah-mtq-2025 #musabaqoh-tilawatil-quran #bupati-kutim #ardiansyah-sulaiman